Tripbiru.id-Jakarta, The Bellezza Suites by Nemuru menggelar “New Year Country Night Celebration” pada 31 Desember 2025 di Albergo Ballroom. Mengusung tema country yang unik dan atraktif, acara ini dimeriahkan oleh penampilan live band country, DJ performance, country dancer, kompetisi kostum terbaik, hiburan non-stop sepanjang malam, serta momen spesial saat countdown.
Beragam doorprize menarik turut disiapkan. Paket menginap ditawarkan mulai dari Rp 2.500.000,-, termasuk satu malam menginap, sarapan, serta jamuan makan malam Tahun Baru untuk dua orang, dengan pilihan tiket New Year’s Eve Dinner bagi tamu non-menginap.
Nemuru Grand Suites MT Haryono, Jakarta Selatan, menghadirkan suasana nostalgia melalui “Back Y2K – New Year Celebration”. Program ini menampilkan live music dengan deretan lagu populer era 2000-an, mulai dari Britney Spears hingga Simple Plan, yang dipadukan dengan BBQ buffet party, permainan interaktif, pembagian doorprize, serta keseruan menyambut pergantian tahun. Paket bundling kamar tersedia mulai dari Rp 899.000,-, sudah termasuk makan malam Tahun Baru dan sarapan, dengan anjuran busana khas awal tahun 2000-an.
Nemuru Grand Bhucana Ciawi mengusung konsep pesta keluarga bertajuk “Midnight Carnival – New Year’s Eve 2026”. Perayaan ini menghadirkan beragam hiburan, seperti live music, DJ performance, carnival games, kids corner, face painting, magic show, clown show, hingga animal show. Paket menginap tersedia mulai dari Rp 2.288.000,-dengan rangkaian aktivitas yang dirancang khusus untuk anak-anak dan keluarga.
Nemuru Stay BTC Hotel – Bekasi menawarkan suasana pergantian tahun yang lebih hangat melalui “New Year 2026 – Acoustic Music Night” pada 31 Desember 2025. Menghadirkan atmosfer yang intim dan nyaman, acara ini dimeriahkan oleh penampilan live acoustic band NSBH yang menemani tamu menikmati hidangan spesial malam Tahun Baru. Paket bundling kamar ditawarkan mulai dari Rp 758.000,-, termasuk satu malam menginap, makan malam Tahun Baru, serta sarapan untuk dua orang.
Nemuru Hotel Ciputat, Tangerang Selatan, mempersembahkan “Glow Up New Year 2026 Celebration” dengan nuansa semarak dan penuh energi. Program ini dimeriahkan oleh DJ performance, BBQ buffet party, beragam permainan seru, serta momen spesial menyambut datangnya Tahun Baru. Paket bundling kamar tersedia dengan harga mulai dari Rp 900.000,-, termasuk makan malam Tahun Baru dan sarapan untuk dua orang.
Nemuru Grand Bellevue Radio Dalam menghadirkan paket New Year Dinner yang tersedia pada 31 Desember 2025. Paket ini ditawarkan dengan publish rate Rp 1.050.000,- untuk tipe kamar Superior maupun Deluxe bagi dua orang. Jamuan makan malam menyajikan pilihan menu Western dan Indonesian, seperti roasted chicken, pasta, cream soup, ayam bakar kemangi, chicken karaage, es krim, serta coffee dan tea, dalam suasana elegan dan bersahabat.
GM Cluster & Business Development Nemuru Hotels, Astrid R.A. Luhulima, menyampaikan, “Setiap unit Nemuru Hotels kami kembangkan dengan konsep perayaan yang berbeda untuk menjawab kebutuhan serta preferensi tamu yang beragam. Melalui rangkaian program ini, kami ingin memastikan setiap tamu dapat menyambut Tahun Baru dengan cara yang paling sesuai, baik bersama pasangan, keluarga, maupun sahabat, tanpa mengesampingkan nilai kebersamaan dan kenyamanan.”
Marketing Manager Nemuru Hotels, Reza Gantina, menambahkan, “Seluruh program Tahun Baru 2026 kami kemas sebagai kampanye terpadu Nemuru Hotels dengan pesan utama kebahagiaan, kebersamaan, dan kepedulian. Kami berharap setiap tamu yang merayakan pergantian tahun bersama Nemuru Hotels dapat membawa pulang kenangan indah sekaligus semangat baru untuk menyongsong tahun 2026.” ars
Tripbiru.id-Bali, PT Lovina Beach Brewery Tbk (Kode saham: STRK) resmi menjalin kerja sama strategis dengan…
Tripbiru.id-Majalaya, Menutup tahun, FOX LITE Hotel Majalaya menggelar rangkaian kegiatan yang menggabungkan kepedulian sosial dan…
Tripbiru.id-Jakarta – Accor, grup perhotelan terkemuka dunia, menyelenggarakan Accor Dream Stage 2025, sebuah ajang kompetisi…
Tripbiru.id-Bandung, De Braga by ARTOTEL secara resmi memperkenalkan General Manager baru, Tri Wenda Agus Setyabudi,…
Tripbiru.id-Tangerang, Dalam rangka perayaan hari jadi Atria Hotel Gading Serpong, manajemen secara resmi mengumumkan para…
Tripbiru.id-Jakarta, Desember 2025, Merusaka Nusa Dua kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat nasional dengan meraih…