Hotel

Hotel Accor di Jakarta dan Sekitarnya Rayakan Kreativitas Lewat Kompetisi Accor Dream Stage 2025

Tripbiru.id-Jakarta – Accor, grup perhotelan terkemuka dunia, menyelenggarakan Accor Dream Stage 2025, sebuah ajang kompetisi yang merayakan kreativitas, inovasi, dan semangat kebersamaan para Heartist™ (sebutan bagi para karyawan Accor yang menggabungkan hati (heart) dan keahlian (artist) dalam setiap peran yang mereka jalani) dari hotel-hotel Accor di wilayah Jakarta dan sekitarnya.

Diselenggarakan di Mövenpick Hotel Jakarta City Centre pada Sabtu, 20 Desember 2025,  acara ini dihadiri oleh sekitar 400 heartist yang berasal dari lebih dari 40 hotel Accor di wilayah Jakarta dan sekitarnya, mencakup brand luxury, premium, midscale, hingga economy.

Accor Dream Stage 2025 menjadi momentum penting untuk mempererat sinergi antar peserta sekaligus menegaskan komitmen Accor dalam mengembangkan budaya hospitalitas yang berkelanjutan dan berpusat pada manusia.

Dalam acara ini, para peserta Heartist™ menampilkan beragam pertunjukan kreatif yang mencerminkan karakter, identitas brand, serta kekuatan kolaborasi tim masing-masing. Mulai dari pertunjukan tari, kolaborasi musik, hingga ekspresi panggung yang penuh energi.

Sesi penganugerahan sebagai bentuk apresiasi kepada peserta dengan penampilan terbaik di berbagai kategori. Semakin meriah dengan penampilan dari Hura-hura Club.

Fauzul Adhim N. A, Ketua Panitia sekaligus General Manager ibis Styles Jakarta Tanah Abang menyampaikan, “Melalui Accor Dream Stage 2025, kami ingin menciptakan momen yang mempererat hubungan antar hotel Accor di wilayah Jakarta dan sekitarnya. Acara ini menjadi wadah bagi para Heartist™ untuk saling mengenal, bekerja sama, dan merayakan semangat kerja.”

Para mitra dan sponsor diantaranya; CIMB Niaga sebagai Platinum Sponsor, PT Klasse Mitra Internasional, PT Delisari Nusantara sebagai Silver Sponsors. PT Tirta Investama (Danone AQUA) dan PT Duta Abadi Primantara. ars

admin

Recent Posts

PT Lovina Beach Brewery Tbk Berkolaborasi dengan COCO BALI PTE LTD untuk Ekspansi Merek Lokal ke Pasar Internasional

Tripbiru.id-Bali, PT Lovina Beach Brewery Tbk (Kode saham: STRK) resmi menjalin kerja sama strategis dengan…

10 hours ago

FOX LITE Hotel Majalaya Rayakan Akhir Tahun dengan Aksi Berbagi dan Foxesome Beach Bash

Tripbiru.id-Majalaya, Menutup tahun, FOX LITE Hotel Majalaya menggelar rangkaian kegiatan yang menggabungkan kepedulian sosial dan…

11 hours ago

De Braga by ARTOTEL Resmi Perkenalkan General Manager Baru dan Umumkan Sertifikasi GSTC Terbaru

Tripbiru.id-Bandung, De Braga by ARTOTEL secara resmi memperkenalkan General Manager baru, Tri Wenda Agus Setyabudi,…

5 days ago

Atria Hotel Gading Serpong Umumkan Pemenang Promo Anniversary Berhadiah Liburan ke Bali dan Voucher F&B

Tripbiru.id-Tangerang, Dalam rangka perayaan hari jadi Atria Hotel Gading Serpong, manajemen secara resmi mengumumkan para…

7 days ago

Tutup Akhir Tahun 2025, Merusaka Nusa Dua Raih 3 Penghargaan Nasional di Travel & Tourism Awards 2025

Tripbiru.id-Jakarta, Desember 2025, Merusaka Nusa Dua kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat nasional dengan meraih…

7 days ago

Country Night, hingga Carnival Party Warnai Perayaan Tahun Baru 2026 Bersama Nemuru Hotels

Tripbiru.id-Jakarta, The Bellezza Suites by Nemuru menggelar “New Year Country Night Celebration” pada 31 Desember 2025 di Albergo Ballroom. Mengusung tema…

7 days ago